Siapa BIlang Pakai T-Shirt Jadi Kurang Elegan? Yuk, Intip 4 Gaya Ini!

By Healza Kurnia, Minggu, 14 Oktober 2018 | 09:00 WIB
Gaya busana meet the classic (Afri Luhur/NOVA)

NOVA.id - Sebelum mengoleksi macam-macam fashion item kekinian, keberadaan t-shirt di lemari tentulah harus selalu Sahabat NOVA utamakan.

Sebab bagaimanapun juga, basic fashion item inilah yang akan memudahkan kita melakukan mix and match busana untuk segala suasana.

Modelnya klasik, cocok untuk semua gender.

Mau meeting dengan klien atau hangout di coffee shop? Bisa!

Baca Juga : Garang saat Wawancara, Suami Najwa Shihab Bongkar Sifat Asli Istrinya di Rumah Hingga di Ranjang

T-shirt pun memang menjadi padu padan yang menarik sehingga wajib ada di dalam lemari.

Simpel, cantik, pun bisa digunakan ke mana pun Sahabat NOVA pergi, apa pun occasion-nya. 

Lantas model T-shirt apa saja yang menarik untuk disimpan? Simak beberapa koleksinya berikut ini!

Baca Juga : Terjerat Cinta Hilda Vitria, Almarhum Olga Syahputra Pernah Peringatkan Hal Ini pada Billy Sewaktu Hidup!

1. Modern Streeetwear

Gaya busana modern streetwear (Afri Luhur/NOVA)

Mengacu ke tampilan outfit of the day (OOTD)-lah look ini tercipta.

Tengok saja betapa fun dan modisnya gaya satu ini.

Dengan oversized jeans jacket, ditambah celana warna mencolok seperti garis-garis merah bata, Sahabat NOVA tentu jadi tampil hip dan muda.

Lengkapi dengan tas selempang senada, juga eksperimen tabrak motif anting dan gelang kesukaan.

Baca Juga : Menyesal Belum Menuruti, Mantu Lidya Kandou Ungkap Permintaan Ayahnya Sebelum Meninggal

2. Sweet Feminine Look

Gaya busana sweet feminine look (Afri Luhur/NOVA)

Tampil feminin tak selamanya harus mengandalkan blouse atau dress.

Dengan t-shirt putih polos, kita juga bisa, kok, menonjolkan kesan feminin, asal padanannya tepat.

Misalnya, menggunakan bantuan celana atau rok beraksen flounce dengan warna-warni pastel, seperti dusty pink.

Padukan dengan tote bag dan baby blue pointed flat shoes bermotif mawar untuk detail pemanis.

Ah, siap deh untuk menghabiskan waktu santai bersama pasangan!

Baca Juga : Jadi Mahasiswa UI, Ini Potret Cantiknya Putri Alya Rohali yang Beranjak Remaja!

3. Your Daily Casual

Gaya busana your daily casual (Afri Luhur/NOVA)

Ingin bersantai keluar rumah di akhir pekan?

Inilah saatnya kita mengandalkan si t-shirt putih kebanggaan.

Untuk tampilan santai dan kasual, pilihlah warna-warna netral cenderung gelap untuk menyeimbangkan cerahnya t-shirt putih.

Sempurnakan penampilan kita dengan statement accessories seperti anting, biar tampilan kamu tetap terlihat lebih bergaya.

Baca Juga : Saudara Ratu Menyimpan Dendam pada Putri Diana, Inilah yang Dilakukan saat Upacara Pemakamannya

4. Meet the Classic

Gaya busana meet the classic (Afri Luhur/NOVA)

T-shirt putih dengan jeans biru? Simple yet perfect, tentunya, karena si klasik bisa bertemu dengan si klasik lainnya.

Agar makin stylish, cobalah pilih jeans beraksen unik, seperti item berikut yang memiliki raw edge dan list di bagian samping.

Lalu padukan dengan parka hijau guna menghadirkan kesan fun dan sporty.

Jangan lupa, sempurnakan dengan white slip-on sneakers untuk tampilan clean dan kasual.

Selamat berlibur di akhir pekan dengan tampilan casual yang mempesona, Sahabat NOVA!(*)

(Dwi Laras J.)