NOVA.id - Tahun 2008 silam, kepergian si ratu horor tanah air, Suzzanna sempat membuat publik heboh.
Sudah 10 tahun silam sejak kepergiannya, hingga kini Clift Sangra masih setia menghuni kediaman mendiang Suzzanna bersama istri barunya Nana Mahliana Hasan.
Sempat bercerita pada Luna Maya dan Grid.ID, Nana Mahliana Hasan mengaku tak berani ke kamar mendiang Suzzanna sambil bergidik ngeri.
Baca Juga : Bergelimang Harta, Ibunda Roro Fitria Selalu Tampil Bersahaja Semasa Hidupnya
Pada kesempatan ini, Luna Maya mengunjungi kediaman mendiang Suzzanna di kawasan Kebondalem II, Protobangsan, Magelang, Jawa Tengah pada Sabtu (13/10).
Istri kedua Clift Sangra ikut bersaksi atas beberapa kejadian janggal di kamar mendiang Suzzanna.
"Pernah kan lagi mati listrik, semua mati tapi kok di situ (kamar Suzzanna) nyala sendiri, terus yang kedua kipas anginnya nyala," terangnya sembari bergidik ngeri.
Baca Juga : Sedih, Gelagat Terakhir Ibunda Roro Fitria Pasca Persidangan Ini Isyaratkan Kepergiannya?
Merasa tak berani menempati kamar mendiang Suzzanna, Clift Sangran dan Nana Mahliana Hasan ternyata tidur di kamar lain.
"Iya enggak ditempatin lagi, enggak ada yang berani. Dari dia meninggal sampai sekarang enggak (tidak ada yang nempatin)," ujar istri kedua Clift Sangra tersebut.
Alasan lain, Nana Mahliana Hasan juga merasa tak perlu menempati kamar mendiang Suzzanna karena sudah memiliki kamar lain di rumah tersebut.
Baca Juga : Bak Firasat, Cut Mini Kutip Ayat Suci Ini Sebelum Rumah Keluarganya Kebakaran
"Gimana ya kayaknya soalnya sudah punya kamar sendiri untuk ditempatin, terus kayaknya ngeri juga kan nempatin gitu (kamar Suzzanna)," ungkapnya.
Wah, istri kedua Clift Sangra juga sempat jadi saksi mistisnya kamar Si Ratu Horror ya, Sahabat NOVA, sampai bergidik ngeri! (*)