Seafood Boleh Dimakan si Penderita Kolestrol Tinggi, Asal Tahu Tentang Ini!

By Alsabrina, Sabtu, 20 Oktober 2018 | 06:00 WIB
Seafood boleh dimakan si penderita kolestrol, asal tahu tentang ini. (fcafotodigital)

NOVA.id – Seafood boleh dimakan si penderita kolestrol, asal tahu tentang ini.

Bagi yang memiliki kadar kolesterol tinggi, maka harus pintar-pintar memilih makanan.

Seafood sendiri merupakan salah satu makanan yang nikmat, namun tak aman bagi penderita kolesterol tinggi.

Padahal sebenarnya, seafood kaya akan asam lemak omega-3 dan zat gizi lainnya baik untuk kesehatan.

Tenang saja penderita kolesterol tinggi bisa tetap mengonsumsi makanan laut dengan cara berikut, seperti dilansir dari Hello Sehat.

Baca Juga : Begini Cara Tepat Pilih Minuman dan Makanan Kemasan agar Tetap Sehat!

1. Perhatikan cara memasaknya

Menggoreng makanan dapat menyumbang lebih banyak asupan kadar lemak trans dalam tubuh, yang pada akhirnya dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat.

Cara memasak paling aman adalah dengan dipanggang, rebus, kukus, atau tumis dengan sedikit minyak saja atau tanpa minyak sama sekali.

Ada banyak menu seafood tanpa minyak yang bisa kita konsumsi.

Contohnya, kerang rebus, udang panggang, pepes ikan, tim ikan, hingga ikan bakar.

Jika ingin memanggang ikan atau daging laut lainnya, pangganglah di atas panci kering atau rak yang memungkinkan lemak dari makanan menetes sehingga tidak mengendap.

Sebisa mungkin hindari minyak sayur, apalagi minyak yang sudah berulang kali digunakan (minyak jelantah).

Gunakanlah minyak sehat yang rendah lemak seperti canola atau minyak zaitun.

Baca Juga : Ternyata, Minyak Zaitun Bisa Digunakan untuk Menggoreng! Ini Penjelasannya

2. Tambahkan banyak rempah-rempah

Untuk menambahkan cita rasa dan menjaga kelembapan daging, kita bisa menambahkan rempah dan bumbu-bumbu lainnya sebagai pengganti garam.

Metode memasak ini dijamin memiliki aroma yang menggugah selera, namun tetap rendah kolesterol.

Beberapa rempah juga ternyata bisa membantu menurunkan kolesterol.

Bawang putih, misalnya, dilaporkan dapat menurunkan kolesterol jahat dan trigliserida hingga 20 mg/dL, dilansir dalam laman Web MD.

Oleh karena itu, menambahkan bawang putih dalam bumbu masakan bisa menjadi cara yang lebih aman untuk menjaga kadar kolesterol darah cenderung lebih stabil saat makan seafood.

Baca Juga : 3 Kali Berumah Tangga, Ini Perempuan yang Pernah Mengisi Kehidupan Adik Irwansyah

3. Tambahkan perasan jeruk lemon

Kita bisa menambahkan sedikit perasan jeruk lemon di atas masakan seafood.

Kandungan vitamin C dan flavonoid (eriocitrin dan limolnin) dalam lemon dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat LDL dan trigliserida, sambil meningkatkan kadar kolesterol baik.

4. Sandingkan dengan makanan berserat

Serat dapat membantu menurunkan kolesterol dengan mengikat asam empedu.

Maka, sayuran dan kacang-kacangan seperti kacang polong dan kacang buncis menjadi makanan pendamping yang wajib ada saat makan seafood.

Tahu dan tempe juga sama baiknya sebagai makanan pendamping hidangan seafood.

Pasalnya, protein dari kacang kedelai berpotensi dapat mencegah penyakit jantung koroner dengan menurunkan kadar kolestrol LDL dan trigliserida.

Kita juga bisa menambahkan buah sebelum atau sesudah makan berat.

Baca Juga : Anak Pertamanya Telah Lahir, Keenan Pearce Unggah Video Menyentuh untuk Sang Putra

5. Perhatikan porsinya

Ingat bahwa segala sesuatu yang berlebihan tidak baik untuk tubuh.

Maka, jika ingin tetap makan seafood tanpa harus khawatir kolesterol naik, batasi seberapa banyak porsi yang kita makan.

Jangan sampai lupa diri. Jika kamu punya kolesterol tinggi, cukup konsumsi satu porsi makanan laut untuk satu kali makan.

Baca Juga : Takut Terkena Diabetes? Bikin Fettuccine with Seafood Ini Saja, yuk!

Contohnya, satu porsi seberat 35 gram (5 ekor ukuran sedang), satu ekor cumi ukuran sedang (sekitar 45 gram), atau satu porsi kerang sekitar 90 gram. (*)

 

(Wisnubrata/Kompas.com)