Pesawat Lion Air Jatuh: Tas, Dompet dan Potongan Tubuh Ditemukan

By Juwita Imaningtyas, Senin, 29 Oktober 2018 | 16:23 WIB
Tim Basarnas terus melakukan pencarian dan evakuasi korban Pesawat Lion Air JT-160 rute Jakarta-Pangkal Pinang yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) pagi. Sejumlah benda yang ditemukan di perairan Teluk Karawang antara lain puing-puing badan kapal, potongan tubuh korban hinga unit ponsel. (dok. Basarnas)

"Kami sebenarnya mau mencari dokumen-dokumen mereka yang masih ada di dalam tas, tetapi faktanya hanya ada satu yang masih ada KTP dan identitas, yang lain semua sudah hancur," ujar Harto.

Harto menyampaikan, benda-benda itu ditemukan setelah tim memulai pencarian sejak pukul 10.00 WIB.

Selain itu, pengambilan benda-benda menggunakan alat bernama ganco.

Benda-benda itu kemudian akan dibawa ke posko evakuasi yang terletak di Dermaga Kalijabat, Jakarta Utara. (*)