Pilu! Tangis Anak Korban Pesawat Lion Air JT 610: Nanti yang Jagain Aku Siapa Pa?

By Hinggar, Jumat, 2 November 2018 | 18:15 WIB
Tangis Anak Korban Pesawat Lion Air JT 610: Nanti yang Jagain Aku Siapa Pa? (kompas.com)

NOVA.id - Salah satu penumpang pesawat Lion Air JT610 yang jatuh pada (29/10) bernama Yul Sulvianti hingga saat ini masih belum diketahui kepastian nasibnya.

Yul Sulvianti merupakan pegawai Badan Pemeriksa Keuangan sejak 2016.

Kediaman Yul yang ada di Jalan KH Ahmad Dahlan RT 006 RW 005, Kukusan Beji, Depok, Jawa Barat tampak didatangi tetangga dan kerabat untuk menyampaikan rasa belasungkawanya.

Baca Juga : Selingkuh dengan Alice Norin, Skandal Mantan Adik Ipar Irwan Mussry yang Tampan dan Kaya Raya

Suaminya, Aditya Wirawan tampak tegar dan menyambut para tamu yang datang.

Dikutip dari Kompas.com, Aditya dan Yul memiliki dua orang anak, Raisa yang kini berusia 10 tahun dan Yudhistira yang masih berusia 3 tahun.

Namun keduanya tak terlihat di rumah karena memang dititipkan di rumah kerabatnya agar tidak mengalami trauma.

Baca Juga : 3 Perbedaan Mencolok Perlakuan Al, El, Dul pada Irwan Mussry dan Mulan Jameela

Mereka mengetahui bahwa ibunya menjadi salah satu korban dalam pesawat yang jatuh tersebut, dan hingga kini belum diketahui keberadaannya.

Saat Aditya mencoba memberitahu keadaan ibunya kepada anak pertamanya, sebuah jawaban yang memilukan datang dari anak berusia 10 tahun tersebut.

"Aku enggak mau, enggak punya mama. Nanti yang jagain papa siapa, yang jagain aku siapa Pa?" ungkap Raisa.

Baca Juga : Wah, Cantiknya Rancangan Busana Ivan Gunawan untuk Princess Georgia!

Mengetahui keadaan ibunya anak itu menangis dan merasa terpukul, dan menurut Aditya, kalimat yang dikatakan Raisa itu berulang kali diucapkan.

Aditya mencoba menangkan sang anak dan mengatakan, "Papa yang akan jagain kakak, kakak juga akan jagain papa kan? Kita saling jaga ya."

Baca Juga : Ucap Duka untuk JT610, Istri Pasha Ungu Bagikan Foto Jadulnya Saat Jadi Pramugari Lion Air

Sampai sekarang, anak keduanya masih belum diberitahu mengenai keadaan ibunya, ia merasa takut akan berdampak ke depannya.

Adityan dan keluarga masih menunggu proses identifikasi dari Rumah Sakit Polri Kramatjati.

Ia juga telah menyerahkan bukti dan dokumen yang diminta.

Baca Juga : Delapan Kostum Halloween Artis Luar Ini Bikin Pangling, Siapa Saja?

Hingga hari kelima pencarian pada (02/11), tim gabungan telah menemukan berbagai puing yang menjadi bagian dari pesawat, seperti mesin dan roda pesawat.

Kemarin, salah satu bagian dari black box juga telah ditemukan.

Baru satu korban yang berhasil diidentifikasi sampai saat ini. (*)