Lepas Lelah Perjalanan di Bandara, Jangan Lupa Coba Fasilitas Ini!

By Dionysia Mayang Rintani, Rabu, 14 November 2018 | 18:18 WIB
()

NOVA.id – Hadir sebagai kursi pijat pertama di Indonesia yang menggunakan sistem vending machine untuk fasilitas umum, kualitas pijatan yang dihasilkan Advance Relax & Go tidak berbeda dengan kursi pijat pribadi pada umumnya.

Setelah sukses mengejutkan penumpang kereta api dengan kemunculan fasilitas kursi pijat elektroniknya di stasiun kereta, Advance Relax & Go kembali hadir sebagai fasilitas publik di Bandara Soekarno Hatta.

Bekerjasama dengan pihak pengelola, kini Advance Relax & Go sudah bisa dinikmati di Terminal 1A, 1C, 2D, 2E, dan 2F.

Baca Juga : Kisah Keseruan Bulan Madu Dimas dan Nadine di New Zealand, Seperti Apa?

“Seperti yang sudah kita ketahui bahwa setiap calon penumpang pesawat wajib datang setidaknya 60 menit lebih awal sebelum waktu keberangkatan. Dengan adanya waktu tunggu yang cukup lama, tidak jarang calon penumpang merasa bosan atau lelah menunggu,” jelas Yane Surya selaku Business Unit Manager Advance.

Dikenal juga sebagai salah satu bandara dengan traffic teramai di Indonesia, para penumpang pesawat di Bandara Soekarno Hatta cenderung mempunyai mobilitas tinggi.

“Hal ini tentu akan menimbulkan lelah perjalanan, belum lagi jika kita terkena delay pesawat. Untuk itu, kami berharap fasilitas ini bisa menjadi salah satu solusi mengusir rasa bosan dan lelah,” tambahnya.

Baca Juga : Podomoro Park Bandung, Kenyamanan Hunian dalam Kemewahan Resort