NOVA.id - Tragedi tragis dialami oleh seorang bayi mungil yang baru berusia 12 hari di India.
Pasalnya, bayi malang anak dari pasangan Neha dan Yogesh meninggal dunia akibat serangan seekor monyet.
Melansir dari Times Of India pada Selasa (13/11) via Intisari Online, kera nakal ini masuk ke rumah pasangan Neha dan Yogesh di pinggiran Agra, India.
Baca Juga : Sang Cucu Meninggal Terpeleset di Kolam Ikan, Wiranto: Anak Ini Belum Banyak Dosa
"Pintu utama rumah terbuka, dan istri saya sedang menyusui, tiba-tiba seekor monyet menerobos masuk ke dalam rumah kami dan membawa anak itu," terang Yogesh.
Neha yang tengah menyusui sang bayi, Aresh, begitu kaget saat sang monyet secara tiba-tiba merebut buah hati dari genggamannya.
Peristiwa yang terjadi begitu cepat membuat Neha tak bisa melakukan apapun pada monyet tersebut.
Baca Juga : Dengarkan Khotbah Sholat Jumat, Cucu Anjasmara Sampai Ketiduran
Source | : | Intisari Online |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR