NOVA.id – Sebagai tempat bernaung bagi seluruh keluarga, kenyamanan dan estetika rumah adalah hal yang harus diperhatikan, salah satunya adalah dengan memilih cat dinding yang sesuai.
Pilihan warna dan harga biasanya adalah faktor utama yang dipertimbangkan ketika memilih cat dinding untuk rumah.
Namun, tahukah Sahabat NOVA bahwa salah memilih cat dinding bisa menyebabkan gangguan kesehatan ringan hingga penyakit berbahaya bagi keluarga?
Kandungan volatile organic compounds (VOC) merupakan senyawa organik berbahaya yang kerap ditemui dalam cat dinding.
Komponen ini sangat mudah menguap dalam tekanan dan temperature tertentu dan membuat udara di sekitarnya berbau bahkan beracun.
Benzene, formalin, xylene, styrene, hingga perchloroetylene adalah beberapa contoh VOC yang dalam cat yang berbahaya bagi kesehatan.
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR