NOVA.id - Kabar bahagia tengah meliputi suasana keluarga Nia Ramadhani yang baru saja merayakan ulang tahun sang ibunda tercinta, Chanty Mercia pada Minggu (02/11) kemarin.
Jarang terekspos, ibunda Nia Ramadhani ternyata cantik dan awet muda meski kini menginjak usia senja, loh.
Potret cantik sang ibunda, Chanty Mercia diunggah Nia Ramadhani dalam Instagram pribadinya sewaktu memberikan kejutan ulang tahun.
Baca Juga : Menyayat Hati, Sule Prihatin Lina Putuskan Komunikasi dengan Keempat Buah Hatinya
Terlihat segar, ibunda Nia Ramadhani tersenyum lebar mendapatkan kue ulang tahun dari kedua putrinya, Nia Ramadhani dan Talitha Elizabeth Nugroho serta cucu-cucunya yang menggemaskan.
Diketahui, Chanty Marcia selama ini menjadi orang tua tunggal bagi Nia Ramadhani dan kakaknya sejak berpisah dengan sang suami, Priya Ramadhani pada 1994 silam seperti yang dilansir dari Grid.ID.
Kini, Chanty Marcia kerap menghabiskan waktu bersama keluarga dan kerap tampil elegan bak sosialita berkelas!
Baca Juga : Nikahi Perempuan Jauh Lebih Tua, Ini Pesona Istri Baru Mantan Suami Elly Sugigi!
Source | : | Instagram,Grid.ID |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR