Ibu mana yang tidak ingin segera memiliki cucu kesayangan? Hal ini pasti akan terjadi pada kita cepat atau lambat.
Akan tetapi, dengan kehidupan baru kita sebagai seorang istri, tentunya masih banyak pertimbangan lain ketika memutuskan untuk memiliki seorang anak.
Coba berikan sudut pandang dari sisi kita dan pasangan agar ibu dapat menerima keadaan yang sedang terjadi dan tidak memaksakan kehendaknya.
Baca Juga : 4 Dekorasi Rumah yang Mudah Didapat untuk Menghadirkan Nuansa Natal
Seorang psikolog, Dr Anderson Abrell mengatakan, kita tidak akan diperlakukan seperti anak kecil kalau kita tidak berperilaku seperti anak kecil.
Jadi, sebaiknya kita bisa bersikap dewasa dalam setiap langkah dan keputusan yang diambil. Kalau kita merasa sering berteriak ketika berargumen dengan ibu kita, sebaiknya ambil napas panjang dan pikirkan kembali tindakan tersebut.
Kalau pun sikap ibu sangat membuat kita kesal, sebaiknya utarakan perasaan kita dengan nada yang rendah dan berusaha mengakhiri pembicaraan tersebut.
Baca Juga : Dijuluki Malaikat Belas Kasihan, Nyatanya Perempuan Ini Seorang Pembunuh Sadis yang Dijatuhi Hukuman Pancung
Yuk, segera sudahi pertengkaran dengan ibu.(*)
KOMENTAR