NOVA.id - Aktivitas bercinta menjadi salah satu kebiasaan untuk terus menjalin kedekatan dalam sebuah hubungan.
Tapi coba kembali diperhatikan, apakah Sahabat NOVA dan pasangan sudah memilih waktu yang tepat untuk bercinta?
Jangan sepelekan perihal waktu, karena hal ini juga bisa berpengaruh pada kenikmatan dan kehangatan kala berhubungan seksual.
Baca Juga : Blak-blakan, Gading Marten Ungkap Fakta Hubungannya dengan Julie Estelle
Waktu yang tepat kala berhubungan intim tentu bisa memengaruhi suasana hati si pasangan.
Tapi sebenarnya kapan sih waktu yang tepat untuk kita bercinta dengan suami?
Baca Juga : Diisukan Dekat dengan Gading Marten, Pacar Julie Estelle Sebenarnya Mantan Kekasih Maia Estianty!
Dilansir dari Readers Digest, ternyata waktu yang ideal untuk bercinta ialah di pagi hari.
Sebuah studi di Frontiers in Psychology menunjukkan, waktu libido (gairah seksual) pria dan perempuan berada di kutub yang berlawanan.
Perempuan biasanya merasakan keinginan bercinta pada malam hari. Sedangkan pria paling mudah terangsang pada pagi hari.
Baca Juga : Masih Ingat Titi Wati yang Miliki Berat 350 kg? Begini Kondisinya Sekarang Pasca Jalani Operasi Bariatrik
Studi ini menyebut, rata-rata pasangan biasa berhubungan intim pada pukul 9 malam atau waktu sebelum tidur.
Tetapi para ahli mengatakan, seks pra-tidur belum tentu ideal.
Seorang penulis buku The Power of When, Michael Breus, PhD menjelaskan berhubungan seksual sebelum tidur memang tidak bisa disangkal sering dilakukan kebanyakan orang.
Baca Juga : Cara Memilih Child Seat untuk Anak, Lebih Ideal dengan Fitur ISOFIX
“Seks di waktu tidur sebenarnya tidak buruk, hanya saja kebanyakan orang akan merasa kelelahan,” katanya.
Namun hal ini kembali lagi pada kenyamanan masing-masing pasangan.
Terapis seks, Lisa Thomas mengatakan, seks di malam hari juga bisa membuat seseorang merasa bersemangat dan membantu seseorang untuk lebih mudah tidur.
Baca Juga : Ini Kesaksian Ketua RT Ditanya Rencana Nikah Bripda Puput Nastiti Devi dengan Ahok Februari Mendatang
"Bagi sebagian besar orang, seks adalah peredam ketegangan dan relaksasi. Orang-orang yang berhubungan seks sebelum tidur dapat membantu mereka tertidur lebih cepat," ungkapnya.
Jika kita tidak sempat memiliki waktu bercinta di pagi hari, kita masih tetap bisa melakukannya di malam hari.
Di samping memikirkan waktu bercinta yang tepat, eksplorasi dan eksperimen kala bercinta juga dibutuhkan, lho.
Hal ini dilakukan guna menangkal hal yang membosankan dalam hubungan seksual kita, Sahabat NOVA. (*)
Source | : | readers digest |
Penulis | : | Alfiyanita Nur Islami |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR