Masjid tersebut tampak begitu megah dengan nuansa kuning dan hijau nan terang membuatnya terlihat menyolok dibandingkan bangunan di sekitarnya.
Terlihat jendela dan balkon di setiap lantainya dari fasad masjid megah ini.
Bahkan, almarhumah istri Ustaz Maulana berpesan untuk dimandikan dan dishalatkan jenazahnya di Masjid yang bernama Nurul Amal tersebut.
Baca Juga : Jadi Tersangka Prostitusi Online, Vanessa Angel Terciduk Makan Siang di Restoran Bersama 2 Pria
"Untuk salat jenazahnya, saya upayakan di Masjid Nurul Amal. Tempat keinginan beliau untuk disalatkan," ujar Ustaz Maulana.
"Itu masjid lima lantai, bukan saya yang bikin, dia yang bikin dari uang (hasil penjualan) emasnya semua," imbuhnya.
Tak hanya itu, bak firasat kepergiannya, Nur Aliah Ibnu Hajar memohon pada sang suami untuk memberangkatkan 40 jemaah secara gratis.
Sahabat NOVA, ternyata begini ya fasad bangunan masjid megah yang dibangun oleh almarhumah istri Ustaz Maulana meski harus menjual semua emasnya. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | nakita,tribun makassar |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR