NOVA.id - Kehilangan uang sebesar 58 juta dolar AS atau setara sekitar Rp819 miliar dalam sehari tentu merupakan kerugian yang hampir tak bisa dibayangkan.
Namun hal itu betulan terjadi pada presenter kenamaan asal AS Oprah Winfrey, yang harus rela kekayaannya lenyap pada Rabu (27/02) waktu setempat.
Jadi, sebenarnya apa yang terjadi pada Oprah Winfrey?
Baca Juga : Bongkar Alasannya Dipecat Sebagai Polisi, Norman Kamaru: Itu Perintah!
Kekhawatiran mengenai melambatnya pertumbuhan keanggotaan perusahaan layanan diet dan kebugaran Weight Watchers International membuat investasi Winfrey berguncang.
Adapun Oprah Winfrey diketahui memiliki 8 persen saham Weight Watchers.
Dikutip dari USA Today, Jumat (01/03), saham Weight Watchers ambrol pada perdagangan Rabu waktu setempat. Akibatnya, kekayaan Winfrey mau tak mau ikut terkikis.
Baca Juga : Prosesi Akad Nikah Syahrini dan Reino Barack Dibocorkan oleh Tamu Undangan, Seperti Apa?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Jeanett Verica |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR