"Saya single seperti penuturan suami saya. Dia single, saya single, apa salahnya?" ujar wanita yang akrab disapa Inces itu.
Seolah ingin lebih mempertegas hubungannya dengan Reino Barack sebelum menikah, Syahrini lanjut menjelaskan pernyataanya.
"Saya tidak mengambil suami orang, karena dia betul-betul laki-laki single, saya menjalankan masa taaruf dengan laki-laki istimewa ini," ujar Syahrini.
Baca Juga : Reino Barack Ungkap Mahar yang Diberikan untuk Syahrini! Benarkah Rumah Mewah?
Ia pun mengakui bahwa selama masa ta'aruf itulah, ia melihat perjuangan cinta Reino Barack untuk dirinya.
Dari sanalah, ia menetapkan hatinya untuk menerima pinangan dan lamaran dari mantan kekasih Luna Maya itu.
"Dalam hitungan bulan saja, saya merasa laki-laki ini adalah laki-laki yang patut saya hargai memperjuangkan cintanya kepada saya."
Baca Juga : Jakarta sampai Inggris, Terungkap 3 Bukti Kegigihan Reino Barack Dekati Syahrini hingga Resmi Menikah
Source | : | Grid.id |
Penulis | : | Nuzulia Rega |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR