NOVA.id - Pasangan Chua 'Kotak' dan Firmansyah kembali mendapatkan kebahagiaan setelah anak kedua mereka lahir ke dunia.
Bassist grup band Kotak ini melahirkan seorang anak perempuan dan diumumkan melalui Instagram pribadi Firmansyah pada Minggu (17/03).
Dia juga bersyukur dengan kelahiran anak kedua mereka yang diberi nama Shakila.
Baca Juga : Seorang Pengantin Pria Menampar Istri yang Baru Dinikahinya Hanya karena Suapan Kue
"Alhamdulillah.. Telah lahir SHAKILA, anak kedua kami dengan jenis kelamin perempuan, terimakasih kpd semua yang telah mendoakan kami sekeluarga.."
Firman juga mengunggah fotonya saat mencium sang istri usai melahirkan dan anak perempuannya tersebut.
Terlihat anak perempuan tersebut berbalut kain berwarna kuning dan tersenyum.
Baca Juga : Usai Datangi Rumah Atalarik Syah, Tsania Marwa Berniat Visum dan Lapor Polisi! Ada Apa?
Dia pun terlihat menggemaskan dengan menjulurkan lidahnya.
Chua dan Firmansyah menikah pada 7 September 2014 yang lalu.
Baca Juga : Mengaku Lajang, Pria Ini Didatangi Istri dan Anak Saat Menikah dengan Perempuan Lain
Sebelumnya mereka telah dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Raja Sabdasakhra Putra Firmansyah yang kini telah berusia 3 tahun.
Dengan adanya seorang anak perempuan di tengah keluarga ini sepertinya kebahagiaan mereka telah lengkap.
Selamat, ya, untuk Chua dan Firmansyah untuk kelahiran anak keduanya. (*)
Source | : | |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR