NOVA.id - Siapa yang tak tahu brand transportasi online, Gojek?
Sebagai penyedia layanan ride-hailing pertama dan terbesar di Indonesia, Gojek terus berupaya mengukuhkan posisinya sebagai pilihan utama masyarakat.
Salah satunya Gojek kini mempelopori hadirnya wadah pengembangan keterampilan yang dirancang khusus bagi para mitra drivernya.
Sebagai yang pertama di Indonesia, wadah bertajuk Bengkel Belajar Mitra (BBM) ini menghadirkan dua jenis pelatihan bagi para mitra diver.
Di antaranya pengembangan layanan prima dan pengembangan kemampuan diri.
Dua pelatihan ini bertujuan untuk memperkaya keterampilan mitra agar menjadi sumber daya yang semakin berkualitas.
Baca Juga : Dapat Kejutan Pesta dari Mayangsari, Khirani Malah Teriak: Aku Malu!
"Mitra driver merupakan garda depan pelayanan Gojek sekaligus bagian penting dalam ekosistem.
Dengan hadirnya BBM, mitra Gojek kian terpapar dengan ragam pengembangan keterampilan, sehingga mereka terus memberikan layanan yang andal sekaligus naik kelas di saat yang bersamaan,” ujar Monita Moerdani, VP Transport Marketing Gojek.
Monita menjelaskan beberapa topik yang telah diangkat untuk Pengembangan Layanan Prima diharapkan dapat meningkatkan kepuasan konsumen.
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR