NOVA.id - Ramadan ini merupakan tahun pertama bagi artis Cut Meyriska untuk mengenakan hijab.
Menurutnya pergaulan memang menjadi salah satu elemen penting bagi dirinya hingga akhirnya memutuskan untuk berhijrah.
Terlebih perempuan kelahiran 26 Mei 1993 ini memang sudah mulai ikut datang ke berbagai kajian agama.
Baca Juga : Ajak Masyarakat Berbagi Kebaikan, Lewat Program Lazada Berkah untuk Semua
“Sebenarnya jujur sih pergaulan itu sangat penting untuk anak-anak zaman sekarang dan aku pribadi waktu aku kajian, suatu hari aku ketemu Ustaz Hanan Attaki, dia itu motivator banget untuk anak muda menurut aku ya,” kata Cut Meyriska menjelaskan awal mulanya saat ingin berhijrah.
Saat kajian agama dengan Ustaz Hanan Attaki itulah Cut Meyriska tersadar jika hidup di dunia ini hanya sementara sementara yang kekal adalah di akhirat.
"Dia itu motivator banget untuk anak muda menurut aku ya, yang asyik dengan duniawi, tapi pas dengar Ustaz Hanan Attaki wah dunia ini hanya sementara, hidup sesungguhnya di akhirat," tambahnya kembali.
Baca Juga : Beberkan Kebiasaan Ani Yudhoyono saat akan Berbuka Puasa, Annisa Pohan Minta Maaf Selalu Merepotkan
Ternyata bukan hal mudah bagi Cut Meyriska memutuskan untuk berhijrah, dirinya ternyata mengaku sempat alami beberapa keraguan.
“Jadi sebenarnya untuk pakai hijab awal mulanya aku maju-mundur. Tapi aku sering ikut kajian, terus ketemu teman-teman yang memang sudah berhijab,” paparnya.
Bahkan Cut Meryriska mengaku sampai menelepon beberapa temannya yang sudah lebih dulu hijrah ketimbang dirinya.
Baca Juga : Tampil Santun dan Modern dengan Gaya Hijab Kekinian ala Selebgram Hamidah Rachmayanti
“Sampai aku teleponin, bagaimana perasaanmu ketika pakai hijab? Di situ belum dapat hidayah. Itu cuma pengin pakai hijab,” cerita Cut Meyriska.
Mendengar kisah-kisah temannya tersebut rupanya menjadi pegangan untuk perempuan yang kerap disapa Chika ini memulai hidupnya untuk mengenakan hijab. (*)
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR