Dilansir dari She Knows, perempuan yang banyak tersenyum, ramah, dan humoris lebih dianggap seksi di hadapan para pria.
Selain itu, sifat positif seperti berpengetahuan luas serta pandai melontarkan lelucon pun menjadi daya tarik tersendiri bagi pria.
Seorang psikoterapis dan penulis buku mengenai pernikahan modern, Tina Tessina menjelaskan jika sosok yang terlihat bahagia bisa menarik perhatian.
Baca Juga: Sempat Ingin Memiliki 7 Anak, Setelah Kelahiran Anak Kelimanya Irfan Hakim Merasa Sudah Cukup
“Seseorang yang terlihat bahagia dan hangat, mudah menarik perhatian orang-orang sekelilingnya.
Sebenarnya, seksi yang sesungguhnya lebih dari penampilan fisik,” jelasnya.
Tina megatakan, perempuan yang mudah tertawa, humoris, dan tidak pemurung akan terlihat lebih memesona dibanding perempuan yang cantik secara fisik namun jutek dan mudah tersinggung.
Konsultan perkawinan, Jeffrey A. Hall menegaskan, kecantikan perempuan terletak pada energi positif yang diberikannya.
Baca Juga: Umi Pipik Baca Doa Lailatul Qadar Saat Tunggu Waktu Berbuka Puasa, Ini Arti Doa Lailatul Qadar
KOMENTAR