NOVA.id - Momen lebaran tentunya kerap dijadikan ajang mudik atau pulang kampung bagi sebagian orang.
Namun hal berbeda justru terjadi pada seorang nenek berusia 90 tahun.
Selalu menanti anaknya setiap lebaran, siapa sangka nenek ini harus menelan kenyataan pahit bahwa anaknya tak pernah pulang dan tak ada kabar.
Baca Juga: Nyaman dan Aman Naik Motor, Jangan Lupa Pastikan 3 Hal Ini
Grid.ID mengutip Sinar Harian, seorang nenek berusia 90 tahun bernama Fatimah Mat Diah sudah bertahun-tahun tak melihat putranya.
Fatimah ditinggal putranya, Ibrahim Daud, merantau ke kota besar.
Kini, nenek 90 tahun ini hanya tinggal sendirian di gubuk kecilnya, di Kampung Padang Jelapang, Chicha Tinggi, Malaysia.
Baca Juga: Sudah Dicerai dan Jarang Terlihat di Layar Kaca, Aldi Taher Jual Mie Ayam Demi Sambung Hidup
Meski sudah berumur dan mengalami gangguan pendengaran, Fatimah tetap terlihat kuat mengurus dirinya sendiri.
Namun di balik ketegarannya, nenek Fatimah masih memendam rasa rindu akan anaknya, Ibrahim Daud, yang sudah bertahun-tahun tak pulang ke rumah.
"Pulanglah Him (Ibrahim), emak rindu kamu," ucap Fatimah, dikutip Grid.ID dari Sinar Harian.
Baca Juga: Begini Cara Segar Nikmati Kacang Hijau Saat Buka Puasa, Banyak Manfaatnya lo!
Rasa rindunya pun semakin menyesakkan dadanya jika mengingat Hari Raya Idul Fitri kian mendekat.
Nenek 90 tahun ini pun hanya bisa percaya dan berdoa agar putranya pulang ke rumah.
"Nak... nak.. setiap hari emak berdoa kepada Allah, supaya Him bisa pulang ke sini."
Baca Juga: Bukan Lagi Kecap! Kini Bango Hadirkan Inovasi Bumbu Kuliner Nusantara
"Emak rindu Him, cuma Tuhan saja yang tahu rindu emak," ujar sang nenek.
Rasa rindu sang nenek itu tak pernah terpuaskan.
Jangankan pulang ke rumah, Ibrahim bahkan tak pernah basa-basi menelepon untuk sekadar memberi kabar.
Baca Juga: Istrinya Meninggal Usai Minum Kopi Sianida, Begini Kabar Suami Wayan Mirna Salihin
"Mau menelepon tak ada telepon, cuma berharap Him mau nelepon sepupunya," ucap Fatimah, sembari mengusap pipinya yang basah.
Rasa rindu itu hanya bisa ditambalnya dengan kenangan-kenangan manis saat Ibrahim masih mau bercanda dan makan bersamanya.
Walau rindu, Fatimah tetap berusaha mengerti, mungkin Ibrahim sibuk karena memiliki anak dan cucu yang banyak.
Baca Juga: Bikin Selai Isi Kue Nastar Pakai Nanas Muda atau Nanas Tua? Yuk, Cari Tahu Perbedaannya
"Tapi baliklah Him, emak sangat ingin ketemu," tambahnya lagi.
Beruntung, Fatimah masih memiliki seorang keluarga lagi yang masih mau merawatnya, yakni Mohd Khawi.
Mohd Khawi yang juga adalah sepupu Ibrahim, menjadi satu-satunya orang yang masih mau merawat Fatimah.
Baca Juga: Soimah Tertangkap Kamera Marah Besar dan Bentak Asistennya, Ada Apa?
"Setiap hari saya datang ke rumah untuk jenguk keadaannya. Kalau sakit atau demam, saya antar ke klinik," ungkap Khawi.
Sebagai satu-satunya yang mau merawat Fatimah, Khawi mengaku kagum dengan sosok sang nenek berusia 90 tahun itu.
"Walaupun emak Fatimah berusia 90 tahun, namun dia tidak punya penyakit dan masih kuat. Cuma kadang-kadang pusing karena tekanan darah rendah, itu saja," pungkas Khawi. (*)
Artikel ini pernah tayang di laman Grid.ID dengan judul Ditinggal Pergi Bertahun-tahun, Nenek 90 Tahun Ini Tetap Percaya Anaknya akan Pulang Saat Lebaran: Pulanglah Ibrahim, Emak Rindu...
Source | : | Grid.id |
Penulis | : | Nuzulia Rega |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR