NOVA.id - Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia, Seto Mulyadi atau lebih akrab disapa Kak Seto turut memberikan apresiasi pada film keluarga yang baru saja tayang di bioskop yakni Koki-Koki Cilik 2.
Saat hadir dalam Gala Premier Koki-Koki Cilik 2 di XXI Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Kamis (20/06), Kak Seto mengatakan film ini memiliki timing penayangan yang pas.
"Dalam rangka menyambut hari keluarga nasional 29 Juni dan hari anak 24 Juli, maka memang sangat dirindukan film keluarga dan film anak-anak," ungkap Seto Mulyadi.
Baca Juga: Jalan Cepat Membuat Umur Lebih Panjang? Ini Penjelasan dari Ahli
Tak hanya itu, menurutnya kehadiran film arahan Viva Westi ini bisa membuat suasana keluarga menjadi akrab dan hangat karena alur cerita sangat mengedukasi.
“Jadi kalau salah satunya adalah film Koki-Koki Cilik 2 ini, yang saya dengar sepintas adalah film keluarga, untuk mengakrabkan keluarga, ini disambut hangat di kalangan masyarakat,” tutur Seto Mulyadi.
Memang Koki-Koki Cilik 2 bukan hanya sekadar kisah petualangan para juru masak cilik saja, banyak pelajaran baik yang bisa contoh oleh penontonnya.
Baca Juga: Kenalan dengan Banana Blue Java, Pisang Biru yang Punya Rasa Seperti Es Krim Vanilla
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR