Warkop DKI tidak akan lepas dari sosok Rudy Badil selamanya.
Dan gw akan kibarkan bendera Warkop DKI seumur hidup gw, gw janji, inshaAllah." tulis Indro Warkop.
"Innalillahi wa inna ilaihi raaji'un. Selamat beristirahat dengan tenang Mas Rudy Badil, doa terbaik kami sekeluarga besar Lembaga Warung Kopi Dono Kasino Indro untuk keluarga yg ditinggalkan" lanjutnya.
Mungkin selama ini kita mengenal anggota dari Warkop DKI adalah Dono, Kasino, dan Indro.
Namun di baliknya ternyata ada beberapa orang yang berperan dalam pendirian grup ini, termasuk Rudy Badil.
Baca Juga: Dengar Raffi Ahmad Bicara Tentang Gading Marten, Roy Marten Kehilangan Kata-Kata hingga Emosional
Badil merupakan salah satu pendiri Warkop Prambors bersama Nanu (Nanu Mulyono), Dono (Wahjoe Sardono), Kasino (Kasino Hadiwibowo), dan Indro (Indrodjojo Kusumonegoro).
Menurut Maman Suherman, Rudy merupakan seorang konseptor dan tidak suka berada di atas panggung.
Dia lebih suka berada di belakang layar, dan banyak mengisi konten daripada berada di depan panggung. (*)
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR