NOVA.id - Pernikahan Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo memang tak pernah sepi dari sorotan publik.
Pasalnya, rumah tangga keduanya tetap awet dan harmonis meski kerap diterpa isu miring soal Mayangsari yang dulunya disebut sebagai orang ketiga.
Namun, pernikahan Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo memang sudah sah di hadapan agama dan hukum.
Baca Juga: Yuk, Coba 3 Ide Me Time Ini agar Weekend Makin Seru
Bahkan keduanya mencatatkan pernikahan di KUA Kebayoran Lama.
Meski bergelimang segunung harta, Bambang Trihatmodjo ternyata hanya berikan mas kawin segini kepada istri tercinta seperti diwartakan NOVA.id pada Selasa, 12 Juli 2011 silam.
"Mas kawinnya seperangkat alat sholat dan al-quran beserta uang sebesar Rp. 11.072.011, tunai," ujar Zamroni, penghulu sekaligus Kepala KUA Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, kepada NOVA.id kala itu.
Baca Juga: Lama Tak Terdengar Kabarnya, Lina Mantan Istri Sule Kini Harus Banting Tulang dengan Profesi Ini
Pernikahan tersebut, hadir kedua orangtua Mayang, Soegito Purbocarito dan Larasatun.
"Orangtua hadir dan yang jadi wali adalah ayahnya Mayang, Soegito Purbocarito," katanya.
Menurut Zamroni, pernikahan pasangan kontroversial ini berjalan lancar.
Baca Juga: Nikita Mirzani Unggah Hasil Tes Psikologi Anaknya dengan Sajad Ukra, Psikolog Ini Buka Suara
Zamroni merupakan penghulu yang menikahi Mayang dan Bambang.
Diceritakan Zamroni, pernikahan tersebut digelar tepat pukul 11.00 WIB.
"Saya tiba pukul 10.30 WIB dan mulai jam 11.00 WIB," ujarnya.
Baca Juga: Berdandan Jadi Among Tamu di Nikahan Lulu Tobing, Potret Happy Salma Anggun Memukau Berkebaya Putih!
Baca Juga: Geram Dilecehkan, Aura Kasih Mengaku Mau Berdamai dengan Yan Widjaya Asal Penuhi Syarat Ini
Dengan pernikahan ini, status Mayang meningkat dari istri siri menjadi istri sah yang terdaftar di KUA.
Kini pernikahan keduanya semakin lengkap dengan hadirnya sang putri, Khirani Trihatmodjo.
Mayangsari juga diketahui baru saja merayakan hari ulang tahunnya ke-48 pada 23 Agutus lalu.(*)
Source | : | Nova |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
KOMENTAR