NOVA.id - Musisi Maia Estianty kini sudah hidup bahagia dengan suami barunya, Irwan Mussry dan ketiga anaknya, Al, El, dan Dul.
Seperti diketahui, sebelum menikah dengan Irwan Mussry, Maia Estianty sempat alami kegagalan rumah tangga dengan Ahmad Dhani.
Namun, ternyata bukan perkara mudah untuk Maia Estianty memutuskan menikah lagi.
Selain trauma psikologis yang dialami, Maia juga mengaku tidak mendapat restu dari anak-anaknya untuk memiliki tambatan hati baru.
Terutama anak bungsunya, Abdul Qodir Jaelani alias Dul yang disebut Maia paling protektif.
Dul jugalah yang pertama kali tinggal bersama Maia pasca-perceraian dengan Ahmad Dhani.
“Jangankan menikah, pacaran aja enggak boleh. Dia kayak baru mendapatkan ibunya, kok ibunya mau diambil lagi sama orang lain,” ujar Maia dalam program Alvin & Friends, Kamis (26/09).
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR