NOVA.id - Sebuah kisah cinta antara pria dan perempuan butuh perjuangan agar langgeng sampai maut memisahkan.
Jika tidak ada perjuangan, otomatis kisah cinta dapat berakhir secara cepat bahkan hanya seumur jagung saja.
Meminimalisir hal tersebut, kita mengetahui 5 tipe hubungan pria dan perempuan yang berpotensi seumur jagung.
Baca Juga: Selalu Romantis dan Mesra, Shandy Aulia Beberkan Rahasia Rumah Tangga agar Tetap Harmonis
1. Tidak Membahas Masalah Keuangan
Jika kita dan pasangan tidak membahasa masalah keuangan sejak awal hubungan maka itu akan menjadi batu masalah di masa depan.
Oleh karena itu, bangun komunikasi dan negosiasi terkait pengelolaan anggaran keluarga.
Siapa yang akan menjadi pencari nafkah utama, ambisi karier, dan berbagai antisipasi keadaan darurat seperti kala kondisi ekonomi mencekik.
Baca Juga: 4 Cara Hadapi Konflik dengan Pasangan, Rumah Tangga Makin Harmonis!
2. Jatuh Cinta dengan Ilusi
Artinya kita dan pasangan terlalu fokus pada ilusi, angan-angan tentang pasangan hidup ideal.
Nyatanya, setiap kita punya kekurangan dan terkadang ekspektasi kita tentang pesangan tak sesuai harapan.
Kenali siapa pasangan kita dari awal, jika sudah sekali menerima dalam bahtera rumah tangga ya siap sedia juga menerima kekurangannya.
Baca Juga: Waspada, Tidak Bisa Menikmati Hubungan Intim dengan Pasangan, Bisa Rusak Keharmonisan Rumah Tangga
3. Perhitungan
Misalnya, kita menolak berhubungan intim hanya karena tidak dibelikan hadiah oleh suami.
Atau saling perhitungan dalam memberi waktu, padahal salah satu bahasa kasih adalah memberi waktu berkualitas.
Cinta sejati seharusnya tidak hitung-hitungan sama pasangan, karena cinta memberi.
4. Bintang dan pengagum
Hubungan cinta antara sang bintang dan pengagum hanya akan melelahkan saja.
Entah kita sebagai bintang atau dia sebagai pengagum dan sebaliknya.
Suatu saat, sang pengagum akan menyerah dan membutuhkan cinta juga karena itu usahakan terjadi keseimbangan cinta dengan pasangan.
Baca Juga: Seksolog Ungkap Kunci Rumah Tangga Harmonis yang Jarang Disadari Pasangan
5. Pemikir dan Boneka
Perbedaan intelektual dapat membuat hubugan retak, karena tak nyambung diajak bicara.
Cepat atau lambat hubungan antara si pemikir dengan intelektual lebih tinggi dan boneka yang lemah intelektual akan punah.
Jadi, pastikan 5 tipe hubungan itu tak hinggap dalam kisah cinta kita. (*)
KOMENTAR