NOVA.id - Bank OCBC NISP menyelenggarakan ‘Tidak Ada Yang Tidak Bisa’ Festival-#TAYTB Fest.
Dengan membawa tema besar “Acara Kekinian yang Bikin Cuan”, acara tersebut diselenggarakan mulai dari 31 Oktober hingga 3 November 2019 yang bertempat di The Tribrata, Dharmawangsa, Jakarta Selatan.
Dalam acara ini, disajikan beragam instalasi seni yang sekaligus mengedukasi pengunjung yang hadir untuk merasakan merdeka finansial sejak muda.
Baca Juga: Inilah 4 Tips Hemat Atur Uang Belanja Biar Aman Sampai Tanggal Tua
Diadakannya acara ini bertujuan untuk mengajak dalam belajar keuangan sambil belanja pengalaman.
Hal ini merupakan upaya Bank OCBC NISP dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan Indonesia.
“Bank OCBC NISP menyadari bahwa dibutuhkan penyesuaian pendekatan untuk mendukung meningkatkan angka literasi dan inklusi keuangan, khususnya untuk generasi muda.
"Hal ini sejalan dengan Strategi Nasional Literasi & Inklusi Keuangan yang dikeluarkan OJK pada tahun 2018 dalam hal pengenalan dan edukasi terhadap produk keuangan,” ujar Direktur Bank OCBC NISP Mirah Wiryoatmodjo.
Baca Juga: Sukses di Tangerang, Allianz Peduli dan NOVA Kembali Gelar Perempuan Punya Power Atur Uang di Bekasi
Tidak hanya instalasi edukasi, tapi dalam #TAYTB Fest ini juga menghadirkan tokoh-tokoh inspirasional mulai dari Hotman Paris, Rio Dewanto, Susi Susanti, hingga Gofar Hilman.
Tak kalah menarik juga dengan penampilan dari beberapa musisi seperti Dekat, Oom Leo, hingga Hindia yang akan turut meramaikan acara ini. (*)
Billy Dewanda
Penulis | : | Nova.id |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR