NOVA.id - Tak terasa 5 bulan sudah Ani Yudhoyono berpulang dan meninggalkan orang-orang yang mengasihinya.
5 bulan sepeninggal Ani Yudhoyono, sang menantu, Annisa Pohan tampak mencurahkan isi hatinya.
Istri AHY tersebut bahkan juga memohon doa untuk SBY yang kini sudah 5 bulan ditinggal sang belahan hati, Ani Yudhoyono.
Baca Juga: Ani Yudhoyono Sempat Ragu Jadikan Annisa Pohan Mantu Saat Awal Berkenalan, Kenapa?
Hal ini diketahui dari unggahan Annisa Pohan di akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, Annisa terlihat membagikan potret manis SBY bersama dua cucunya, Almira dan si kecil Gayatri Idalia Yudhoyono.
Tak hanya membagikan potret manis, Annisa juga mengungkap cerita di balik potret tersebut.
"Malam minggu keluarga Yudhoyono,
Setelah kepergian Memo kita sekeluarga belum pernah khusus pergi keluar untuk makan malam keluarga, biasanya hanya mampir makan ketika pulang dari ziarah di resto sekitar TMP Kalibata," ungkap Annisa mengawali.
5 bulan tak secara khusus makan malam bersama di luar rumah, SBY akhirnya mengajak serta anak, menantu, hingga cucunya untuk menghabiskan malam minggu bersama.
"Khusus Malam minggu ini Pepo mengajak kami makan keluar," sambungnya.
Mereka pun sengaja mencari resto yang belum pernah dikunjungi SBY bersama mendiang Ani Yudhoyono.
"Kami mencari resto yang belum pernah Pepo datangi bersama Memo, untuk menghindari kesedihan akan kenangan bersama Memo," tambahnya.
View this post on Instagram
Baca Juga: Belum Genap Sebulan, Kondisi Makam Ani Yudhoyono Curi Perhatian
Dalam unggahan tersebut, Annisa juga memohon doa untuk SBY.
Annisa berharap banyak yang mendoakan mertuanya agar bisa tetap kuat menjalani hidup tanpa sosok sang pujaan hati, Ani Yudhoyono.
"Mohon doanya semoga Pepo mulai bisa pelan-pelan lebih sering lagi keluar rumah dan melanjutkan hidup tanpa Memo dengan kuat dan menemukan kebahagiaannya kembali.
Foto ini Pepo dengan 2 cucu perempuannya yang selalu setia menemani Pepo (Selain Airlangga dan Sakti)" tutup Annisa Pohan. (*)
Source | : | |
Penulis | : | Nuzulia Rega |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR