NOVA.id - Pesinetron Ranty Maria menjadi salah satu pengisi suara dalam film animasi Titus: Mystery of The Enygma.
Rupanya momen pertama kali Ranty terlibat langsung dalam film animasi ini memberikan kejutan tersendiri bagi dirinya.
Apalagi selama ini, ia lebih banyak berperan di depan layar dengan mimik yang bisa diatur sendiri. Berbeda halnya dengan pembuatan film garapan MNC Picture ini.
Baca Juga: Dijodohkan dengan Rayn Wijaya, Denny Darko Ungkap Ranty Maria Masih Trauma, karena Ammar Zoni?
Ranty diharuskan menjaga kestabilan suara selama 13 jam agar ketika menjadi dubber untuk karakter Fyra, gadis tomboy yang memiliki kepribadian berbanding terbalik dengan sifat aslinya.
"Aku datang jam 9 pagi selesai jam 10 malam, cuma break makan siang dan makan malam, kayak 10 menit (istirahat) sisanya dubbing," ungkap Ranty saat ditemui di kawasan Jakarta Barat belum lama ini.
Bahkan awalnya mantan kekasih Ammar Zoni ini cukup kesulitan kala memulai proses rekaman, apalagi untuk membangun karakter suara yang ia isi.
"Jadi jujur pertama kali dubbing kesulitan iya tapi untungnya dibantu ada kakak-kakak yang bantu," katanya.
Beruntung, selama prosesnya Ranty dimudahkan dengan bantuan dan bimbingan dari ahlinya.
Lebih lanjut, film animasi Titus Mystery of The Enygma juga melibatkan sederet nama selebritas pengisi suara lainnya.
Baca Juga: Mischa Chandrawinata Blak-blakan Soal Hubungannya dengan Ranty Maria
Seperti Arbani Yasiz sebagai pengisi suara Titus, Ranty Maria sebagai Fyra, Lukman Sardi sebagai Bobit, Robby Purba sebagai Bulpan dan special cameo dari Jessica Tanoesoedibjo sebagai Jessica.
Nantinya film ini akan tayang pada 9 Januari 2020 di seluruh bioskop Indonesia. (*)
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR