"Iya jadi dulu waktu Via ngamen sama adik-adik, itu ada Satpol PP datang pas di lampu merah, terus semua ditangkapin. Soalnya pengamennya bukan cuma Via dan adek," jelas Via saat hadir di acara OVJ.
Mengenang masa lalunya, Via Vallen kini masih sering tak percaya dirinya yang sukses seperti sekarang.
"Aku nggak pernah nyangka bakalan bisa kayak gini. Kayak gini tuh maksudnya aku dikasih lebih dari yang aku minta (oleh Tuhan)," ujar Via Vallen.
Baca Juga: Pulang ke Sidoarjo, Perlakuan Via Vallen pada Orang-Orang di Kampungnya Curi Perhatian!
Meski tak disebutkan nominalnya, namun menurut Boy penghasilan Via masuk daftar pedangdut dengan bayaran fantastis.
Penasaran dengan penghasilannya itu, Boy juga menanyakan uang tersebut digunakan untuk apa.
Diungkapkan BIa semua uang hasil jeruh payahnya ia investasikan, mengingat kariernya di industri hiburan tak akan bersinar terus.
Baca Juga: Kembali Jadi Sorotan Netizen, Beredar Foto yang Diduga Suami Via Vallen Bersama Anaknya
"Aku lebih ke investasi, soalnya ya aku ngerti roda itu pasti berputar," tutup Via Vallen. (*)
KOMENTAR