Namun hal seperti ini cukup mudah diakali, yakni dengan cairan asam.
"Telur itu kalau kena larutan asam akan melunak cangkangnya sehingga mudah untuk dimasukkan segala barang seperti paku," ujar Roy.
Benar saja, saat telur yang belum digosokkan ke badan tak sengaja pecah, di dalamnya ada rambut, kawat, paku.
Tentunya barang-barang keramat tersebut meski palsu tetap saja dibanderol dengan harga tak murah bahkan mencapai jutaan.
"Tapi, betul ya, ini bener-bener buatan orang pintar. Kalau nggak pintar, dia nggak bisa masukin paku. Kalau dia tidak mempelajari fisika atau lainnya, ya kan?" ujar Robby Purba takjub.
Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul Harganya Bisa sampai Jutaan Rupiah, Roy Kiyoshi Bongkar Benda-Benda Keramat Palsu, Begini Modusnya
KOMENTAR