"Apabila ada dari kalian yang keluarganya berstatus PDP (Pasien Dalam Pengawasan) atau sudah berstatus positif corona, dan posisinya sebagai tulang punggung keluarga atau sebagai pencari nafkah di keluarga, dan harus diisolasi sehingga tidak bisa mencari nafkah sementara waktu untuk keluarganya yang kurang mampu," tulis Enzy pada unggahannya.
Enzy ingin membantu keluarga dengan persyaratan tersebut dalam memenuhi kebutuhan pokok selama satu bulan.
Tak sendiri, aksi ini ia lakukan bersama temannya yang bernama Dion Sandhika Mulya.
Keduanya akan membiayai 20 kepala keluarga, di mana Enzy akan membantu 10 orang dan Dion 10 orang.
"InshaAllah saya dan teman saya @dionmulya akan membantu 20 kepala keluarga (dion 10 orang dan saya 10) untuk memenuhi kebutuhan pokok selama sebulan," tambahnya.
Lebih lanjut, Enzy meminta jika ada keluarga yang membutuhkan bantuan bisa menghubungi Dion via Instagram.
Source | : | |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR