DAS juga mengadakan seminar yang dirancang untuk orangtua, edukator, dan profesional yang sehari-hari berhubungan dengan anak-anak disleksia.
Pada Maret 2020, DAS mengadakan Preschool Seminar 2020, yang menjadi wadah para ahli untuk berbagi tips dan strategi dalam membantu anak-anak pada usia prasekolah yang memiliki tantangan pra-keaksaraan dengan berbagai pembelajaran yang efektif.
Di tengah pandemi covid-19, DAS mengadakan seminar berbasis online untuk pertama kalinya, yang memberikan kesempatan bagi peserta dari luar negeri untuk berpartisipasi dalam seminar tersebut.
Secara keseluruhan, lebih dari 200 peserta telah memperoleh wawasan mendalam dari pembicara utama seminar tersebut.
Edmen Leong, selaku Director of Specialised Educational Services DAS membahas tonggak pengembangan tata bahasa anak, dari perspektif orangtua dan edukator, yang dilengkapi berbagai saran tentang cara mendukung anak-anak di usia dini yang memiliki kesulitan pra-keaksaraan.
Selain itu, Geetha Shantha Ram, selaku Director of the English Language and Literacy Division DAS membagikan perspektif global tentang anak-anak Twice-exceptional (2e), merujuk pada pelajar-pelajar muda yang memiliki kesulitan belajar namun sangat berbakat di bidang lainnya dan membahas lebih jauh tentang 2e pada anak-anak usia prasekolah di Singapura.
Baca Juga: Berbuka dengan yang Manis, Ini Resep Puding Oreo Cokelat yang Mudah Dibuat
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR