"Jadi ceritanya ide pergantian nama itu adalah sebenarnya itu ide datangnya dari mama beberapa waktu yang lalu," kata Denada seperti dikutip dari video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Sabtu (09/05).
"Mama WhatsApp aku tanya 'mau nggak kalau misalnya Shakira kita ganti namanya?'," lanjutnya.
Denada menyebut bahwa pergantian nama itu dilakukan lantaran banyaknya perubahan yang keluarganya alami selama beberapa tahun terakhir.
"Mungkin aku ngeliatnya seperti ini, selama 2 tahun belakangan ini kan kita menjalani banyak sekali perubahan hidup yang sebenarnya berat buat kami jalani," tuturnya.
"Kami harus pindah ke negara baru, Aisha harus menjalani treatment yang begitu tidak menyamankan buat dia," sambungnya.
Tak disangka, ternyata keluarga mantan suaminya, Jerry Aurum juga menyambut dengan baik terkait ide pergantian nama sang buah hati.
Source | : | YouTube,Tribun Style |
Penulis | : | Nadia Fairuz Ikbar |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR