NOVA.id - Kabar duka sedang menyelimuti pedangdut Uut Permatasari
Ibunda mertuanya baru saja meninggal dunia.
Hal itu Uut Ungkapkan melalui Instagram pribadinya.
Dalam unggahanya di laman Instagram, Uut tampak bagikan potret sang ibunda mertua dengan caption panjang.
Ia juga beberkan bagaimana kondisi ibunda mertuanya terakhir kali sebelum embuskan napas terakhirnya.
Ibu satu anak itu menyebut jika ibu mertuanya meninggal tanpa keluhkan sakit sebelumnya.
Bahkan masih ikut menjalankan ibadah puasa Ramadan.
"Beliau meninggalkan kami,anak,menantu dan cucu tercintanya tanpa mengeluhkan rasa sakit,dan masih menjalankan puasa ramadhan.," tulis Uut.
Uut juga menyebut jika ibu mertuanya meninggal dalam keadaan tertidur di dalam rumah.
"Beliau mengembuskan napas terakhirnya dengan posisi tertidur di dalam rumah.," tulis Uut.
Baca Juga: Di Masa Pandemi, Ayo Belajar Digital Marketing Agar Sukses Berwirausaha
Tak lupa pelantun lagu Putri Panggung itu juga berdoa agar dosa ibu mertuanya dihapuskan dan diterima di sisi Allah.
"Semoga almarhumah dihapuskan segala dosa dan kesalahannya,diterima amal ibadahnya dan husnul khotimah serta mendapatkan tempat yang paling mulia di sisi Allah Swt," tulis Uut.
Kabarkan berita duka, unggahan Uut pun ramai dikomentari rekan sesama artis.
"Innalillahi Wainna ilaihi Rojiun.. Turut Berduka cita Yaa Mba @uutpermatasari Smg Husnul Khotimah.. Alfatihah..," tulis Vega Darwanti.
Baca Juga: Memilih Hidup Sederhana Setelah Dinikahi Perwira Polisi, Begini Kondisi Dapur Rumah Uut Permatasari
"Innalilahi wa'inailahi rojiun.. turut berduka cita sedalam2nya ya Ut..," tulis Robby Purba.
"Innalillahi wa innailaihi roji’uun. Turut berduka cinta ya dek. Al Fatihah teruntuk Ibu," tulis Denada.
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul Kabar Duka dari Uut Permatasari, Rupanya Begini Kondisi Terakhir Ibu Mertua Sang Biduan Dangdut Sebelum Hembuskan Nafas Terakhir
Di masa pandemi ini, Sahabat NOVA mau tambah penghasilan dengan wirausaha? Atau punya usaha dan mau tambah ilmu agar jualan tetap lancar?
Di program WeLearn dari UN Women, ada kelas online “Digital Marketing" GRATIS! Tinggal daftar kelas di sini, pilih waktu dan metode yang diinginkan, lalu ikuti instruksi untuk terima materi pelajarannya. Tambah ilmu, tambah cuan!
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR