NOVA.id - Putra sulung presenter Ruben Onsu, Betrand Peto Putra Onsu menjadi satu-satunya orang dirumah yang bisa menidurkan si bungsu, Thania Putri Onsu.
Seperti diketahui, Thania Putri Onsu yang tepat berusia 1 tahun beberapa waktu lalu saat ini tengah memasuki masa aktif-aktifnya sebagai bayi.
Melalui tayangan di kanal YouTube The Onsu Family, Rabu (10/6/2020), tampak Thania tertidur lelap di gendongan Betrand Peto.
Melihat hal tersebut, Ruben menyampaikan bahwa Betrand Peto merupakan satu-satunya orang yang bisa menenangkan Thania Putri Onsu terutama saat bayi tersebut rewel.
"Di tengah aktif-aktifnya Thania saat ini, the one and only yang bisa menidurkan Thania itu hanya Onyo," kata Ruben.
Ruben mengungkapkan, Thania sempat menangis rewel sebelum akhirnya jatuh terlelap digendongan Betrand.
Baca Juga: Betrand Peto Berani Ambil Uang di Dompet Ruben Onsu, Sarwendah Beri Reaksi Tak Terduga
KOMENTAR