NOVA.id - Nama Anji Manji belakangan ramai diperbincangkan warganet, ada saja unggahannya yang memancing kontroversi dan meninggalkan kesan kurang baik di mata para peselancar dunia maya.
Di antaranya ada yang menilai kalau sang musisi ini dianggap lempar batu sembunyi tangan, setelah konten YouTube terbarunya beberapa waktu lalu menuai kritik tajam.
"Saya rasa yang harus minta maaf adalah Pak Hadi Pranoto, jika dia tidak bisa mempertanggungjawabkan kalimatnya," tulis Anji membalas salah satu komentar warganet.
"Saya kan juga bertanya di menit 4:39 dan 8:27. Saya tidak merasa berbuat t*lol karena saya interviewer," sambungnya.
Betapa tidak, di tengah situasi new normal ini, Anji dinilai banyak memberi informasi yang tak valid apalagi usai berbincang dengan Hadi Pranoto.
Hadi yang disebutnya sebagai profesor mengklaim sudah berhasil menemukan obat Covid-19 yang ampuh.
Perbicangan itu lantas diunggah di YouTube pribadinya dengan judul Bisa Kembali Normal? Obat Covid-19 Sudah Ditemukan!!
Sayangnya, baru beberapa hari rilis, video berdurasi 30 menit itu terpaksa dihapus YouTube.
Selain karena banyak yang melaporkan, pihak YouTube menyebut bahwa mereka memiliki kebijakan melarang video dengan tayangan yang mempromosikan metode medis, yang belum terbukti kebenarannya.
Nah, video Anji bersama Hadi Pranoto dianggap masuk kategori itu.
Sementara di sisi lain, jejak keilmuan Hadi Pranoto juga diragukan.
Sebab dengan gelar profesor yang digadang-gadangkan, perguruan tinggi tempat Hadi mendapatkan “gelar” saja tak jelas. Toh, Hadi sempat bilang professor itu sebenarnya hanya "panggilan kesayangan".
Pantas saja, hasil penelitian tentang berbagai obat virus yang diklaim sudah dibuat pun tak ditemukan di Google Scholar, salah satu layanan pencarian jurnal ilmiah dan publikasi di internet.
“Saya dikatakan memberi panggung pada orang yang tidak kredibel. Videonya di-share kemana-mana oleh banyak orang. Ditonton banyak orang. Menjadi trending, lalu di-banned oleh pihak YouTube,” tulis Anji di Instagram Storiesnya, Senin (3/7), seakan menyiratkan kekecewaan.
Tak lama berselang, Anji kembali mengunggah konten terbaru, yakni saat dirinya berbicang dengan Ariel NOAH.
Respon berbeda justru diperlihatkan publik setelah video itu ditayangkan.
Sikap Ariel dipuja-puja setelah mengemukakan pendapat terkait pertanyaan Anji, mengenai kenapa dirinya tak banyak menyuarakan pendapat di tengah kondisi saat ini.
Dengan lugas, mantan kekasih Luna Maya ini bilang, “Karena untuk ngomong di publik itu, kalau menurut saya bukan risiko aja (yang dihadapi), tapi kayak impact-nya banyak. Jadi kalau ilmunya enggak terlalu menguasai, saya mencegah untuk ngomongin itu.”
Justru Ariel ogah jika harus mengemukakan pendapat namun tak menguasai masalahnya.
Sehingga sikap yang ditujukan Ariel pun membuat warganet meminta Anji untuk berkaca pada musisi kawakan itu, dan fokus berkarya di jalur yang selama ini sudah digeluti, yakni dunia musik.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Tabloid Nova |
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR