Jika disandingkan, akan terlihat jelas lebar layar dari Galaxy Note20 dan Note10.
Seri terbarunya ini dibuat dengan layar lebih luas yakni 6,7 inci dengan layar Super AMOLED Plus dan peningkatan resolusi 2.345 x 1.084 piksel yang bisa memuaskan kita dalam bekerja ataupun bermain.
Sedangkan Note10 memiliki layar seluas 6,3 inci dengan layar Dynamic AMOLED dengan resolusi 2.2.80 x 1.080 piksel.
Meski demikian, keduanya sama-sama memiliki refresh rate 60Hz.
Baca Juga: 5 Fitur Navigasi Dasar S Pen, Bikin Makin Nyaman Saat Bekerja
Berbeda dengan Galaxy Note10, Galaxy Note20 memiliki desain kamera belakang yang lebih timbul dan tebal dengan bentuk persegi panjang.
Untuk konfigurasi kamera sendiri, dia memiliki 3 kamera utama yakni wide angle 12 MP (f/1.8), kamera telephoto 64 MP (f/2.0), dan kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) 3x Hybrid Optic Zoom, 30x Super Resolution Zoom, dan OIS.
Bedanya dari versi Ultra, Galaxy Note 20 reguler tidak dilengkapi sensor Laser AF.
Sedangkan Galaxy Note10 mengusung tiga kamera yang mencakup kamera wide angle 12 MP dengan aperture (f/1.5), (f/1.8), (f/2.4), kamera telephoto 12 MP (f/2.1), dan kamera ultrawide 16 MP (f/2.2) PDAF, OIS.
Meski demikian kamera depan keduanya masih sama yakni 10 megapiksel.
Baca Juga: Siapkan Presentasi Terbaikmu dengan Samsung Galaxy Note20 dan S Pen
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR