NOVA.id - Di tengah arus informasi yang sulit dikontrol, orangtua tidak akan bisa mengawasi anak mereka selama 24 jam setiap hari.
Apalagi pada usia remaja, biasanya anak mudah penasaran dengan hal-hal tak terduga yang muncul di sosial medianya, termasuk soal seks.
Di sinilah orangtua perlu memberikan pendidikan seks yang tepat sehingga anak tidak terarah pada hal yang negatif.
Baca Juga: Anak Suka Tiba-Tiba Marah? Ini yang Harus Dilakukan Orangtua agar Tak Salah Langkah
Melansir dari Everyday Health, ada beberapa langkah yang bisa diikuti orangtua.
1. Hindari menakuti-nakuti anak
Selama ini, kebanyakan orangtua hanya menekankan pada efek negatif seks tanpa pengaman, seperti kehamilan dan penyakit seksual menular.
Namun, sebenarnya hal ini justru tidak membantu karena bisa jadi anak malah memiliki stigma terhadap 2 hal tersebut sehingga takut untuk meminta tolong ketika mengalami hal serupa.
Sebaliknya, orangtua harus berusaha membangun komunikasi dan kepercayaan anak dalam pendidikan seks.
Pendidikan seks remaja dari orangtua bisa lebih efektif dibanding anak mencari jawaban dari internet.
Baca Juga: Menyusui dengan Susu Botol Ganggu Ikatan Emosional Ibu dan Anak, Benarkah?
Source | : | Everyday Health |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR