NOVA.id - Meski di tengah pandemi, artis peran Wulan Guritno sudah bersiap syuting kembali dengan memerhatikan protokol kesehatan.
Makanya, jika tak ada aral melintang, maka bulan Oktober ini Wulan akan kembali beraksi di depan kamera.
Meski belum bisa membocorkan judul filmnya, pelakon Naga Bonar (Jadi) 2 ini bilang, selama belum ada perubahan, dirinya akan segera syuting untuk film yang cukup besar.
Baca Juga: Wulan Guritno Terbuka Bicarakan Kesehatan Seksual dengan Sang Anak
“Jadi ada film pertamanya dan itu pada zamannya begitu fenomenal, begitu besar filmnya dan kemudian dibuat keduanya."
"Nah keduanya ini aku main sama Tora Sudiro. Nah sekarang mau dibuat ketiganya,” ujar Wulan saat dihubungi NOVA baru-baru ini.
Mengacu pada petunjuk yang diberikan Wulan itu, tampaknya lanjutan dari Naga Bonar (Jadi) 2-lah yang dimaksud.
Baca Juga: Kampanye Hidup Sehat, Wulan Guritno Tantang Menteri Perhubungan
Pasalnya, itu satu-satunya film fenomenal di mana Wulan beradu akting dengan Tora. Tak hanya itu, isu adanya film ketiga Nagabonar ini pun sudah lama tersebar.
Entah itu benar atau tidak, tapi yang pasti, Wulan kini bersiap syuting di masa pandemi di mana harus memenuhi protokol Covid-19.
Salah satunya adalah menjalani test swab. Melalui akun Instagram-nya, Wulan membagikan dokumentasinya saat dites.
“Kami semua harus swab dan rapid berkala, mungkin setiap minggu. Kami juga berjanji untuk karantina diri,” terang pelakon Demi Dewi ini.
Maksud dari karantina diri ini ialah pertemuan Wulan terbatas hanya dengan keluarga dan tim untuk syutingnya.
Sehingga, tiap pulang syuting harus langsung ke rumah dan tidak ke mana-mana. Hal itu untuk mencegah kemungkinan membawa virus ke lokasi syuting.
“Karena begitu kita ngelayap ke mana-mana, kita nggak tahu kita akan bertemu atau papasan dengan otg atau apa akhirnya kita bawa ke lokasi syuting,” pungkas Wulan.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Aghnia Hilya Nizarisda |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR