NOVA.id - Pemegang lisensi merek Nokia, HMD Global resmi meluncurkan smartphone Nokia C3 di Indonesia, Rabu (21/10).
Nokia C3 ini memiliki desain kokoh dengan material polikarbonarat yang tahan lama dan kuat, sehingga Nokia C3 bisa menahan benturan dalam pemakaian sehari-hari.
Nokia C3 memiliki layar HD+ besar yang berukuran 5,99 inch yang bisa menangkap detail dan menyesuaikan kecerahan secara otomatis sesuai kebutuhan.
Baca Juga: Pertama Kali Buka HP Raffi Ahmad, Nagita Slavina Syok Temukan Fakta Ini: Kos-kosan Depok?
Smartphone ini memiliki dua kamera. Satu di depan yang beresolisi 5 MP dan di belakang dengan resolusi 8 MP yang dilengkapi dengan LED flash.
Kamera belakang dan LED flash tersusun vertikal dan di bawahnya juga terdapat pemindai sidik jari berbentuk bulat.
Nokia C3 menggunakan sistem operasi Android 10 yang didukung prosesor octa-core dengan RAM 2 GB dengan memori internal 16 GB. Namun bisa kapasitasnya bisa diperbesar hingga 128 GB dengan kartu microSD.
Baca Juga: Tips Tingkatkan Produksi Bisnis hingga Cara Dapatkan Pinjaman Modal di Era New Normal
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR