NOVA.id - PNS masih jadi salah satu pekerjaan yang paling diburu di Indonesia.
Sayangnya, di tengah pandemi ini, pendaftaran CPNS bahkan dari tahun 2019 masih terhambat.
Alhasil, pemerintah baru akan membuka lagi pendaftaran CPNS pada 2021 mendatang.
Hal ini diungkap oleh Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), Andi Rahadian.
"Betul. Insyaallah akan ada pengadaan CPNS formasi tahun 2021," ujarnya, dilansir dari Kompas.com, Jumat (23/10).
Untuk hasil seleksi CPNS 2019 sendiri akan diumumkan pada 31 Oktober mendatang.
Baca Juga: Selain Subsidi Gaji dan Kartu Prakerja, Pemerintah Luncurkan Program Bantuan JPS
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR