Beni Mulyana menegaskan, kabar pernikahan itu tak diketahuinya hingga saat ini karena ia jarang berada di rumah.
"Wallahualam, saya juga jarang di rumah jadi kalau ada obrolan intens, mungkin saja saya gak tahu," terang Beni Mulyana.
Lebih lanjut, Beni menyatakan, sang adik kerap kali curhat dengannya namun tak seterbuka jika cerita dengan orang tua.
"Dia mah curhat dikit-dikit aja, kalau kedalem-dalemnya itu enggak karena mungkin saya cowok, susah untuk mengerti perempuan. Mungkin dia mengerem untuk curhat lebih banyak," beber Beni Mulyana.
Beni menuturkan, saat ini belum mengetahui kebenaran dari kabar pernikahan tersebut.
"Ya saya belum tahu kalau mereka dan orang bersangkutan sudah ngobrol apa gimana, jadi lebih baik tanya ke orangnya langsung," aku Beni Mulyana.
Source | : | Pos-Kupang.com |
Penulis | : | Nadia Fairuz Ikbar |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR