Melalui pantauan, YouTube mulai pulih sekitar pukul 08.40 WIB. Lewat Twitter, sebagian pengguna mengaku sudah bisa lagi memutar video di YouTube.
Dari pantauan situs DownDetector, jumlah laporan YouTube error juga mulai berkurang.
Tercatat, laporan error mulai terjadi sekitar pukul 07.10 WIB. Puncak laporan terjadi pada pukul 07.28 WIB dengan 282.686 keluhan masalah yang masuk di situs DownDetector.
Hingga pukul 08.43 WIB, hanya ada 8.984 laporan yang masuk. Begitu pula dari pantauan peta di DownDetector, warna merah, jingga, dan kuning berangsur-angsur berkurang.
Namun, di sebagian besar wilayah Amerika Serikat, masih banyak titik merah dan jingga yang mengindikasikan layanan YouTube masih belum pulih sepenuhnya.
Lewat akun Twitter resmi, YouTube mengakui layanannya memang sempat bermasalah, tetapi kini sudah bisa kembali diakses oleh pengguna.
Penulis | : | Widyastuti |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR