Bahan:
2 buah (450 gram) mangga, potong-potong, bekukan
3 sendok makan gula pasir
400 gram Susu Evaporasi Tiga Sapi dingin
300 gram es batu
150 gram whipped cream
250 gram buah mangga, potong kotak
Cara membuat:
1. Blender mangga bersama susu bubuk, gula, Susu Evaporasi Tiga Sapi, dan es batu sampai lembut.
2. Sajikan mango smoothies di gelas bersama whipped cream dan potongan mangga.
Mudah sekali, kan? Hanya perlu dua langkah, Sahabat NOVA bisa membuat tiga porsi mango smoothies yang segar dan banyak mengandung vitamin.
Jika Sahabat NOVA ingin membuat kreasi manis dan menyegarkan lainnya, sertakan Susu Evaporasi Tiga Sapi supaya semakin nikmat.
Yuk, cek resep kreasi lainnya di sini.
Baca Juga: Smoothies untuk Buka Puasa? Coba Buat Chocolate Smoothies Ini yuk!
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR