Melihat hal itu, pakar telematika Roy Suryo menilai video asusila mirip Gisel yang telah tersebar tersebut telah direkam ulang.
Dia pun tetap berharap polisi bisa memastikan metadata atau timestampped dari video asli rekaman berdurasi 19 detik mirip Gisel.
"Dengan piranti lunak untuk menelusuri kapan video itu dibuat, polisi akan bisa memastikan keaslian sepasang pelakon video itu.
Tinggal dicocokkan dengan contoh wajah Gisel pada bulan dan tahun yang sama," ujar mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Rabu 25 November 2020.
Kemudian, menurut Roy, dari hasil pelacakan sementara ditemukan kemiripan sebesar 74 persen antara sosok Gisel dengan wanita pemeran video asusila tersebut.
Untuk mengujinya, pertama sampel wajah dari video tersebut diperbandingkan dengan materi yang sudah bisa dipastikan keasliannya.
Source | : | Sripoku.com |
Penulis | : | Nadia Fairuz Ikbar |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR