NOVA.id - Baru-baru ini tersiar kabar bahwa presenter Robby Purba meninggal dunia.
Rupanya isu itu adalah kabar bohong alias hoaks.
Mengetahui kabar bohong itu, Robby Purba pun geram dan merasa tak terima.
Robby Purba mengungkapkan kemarahannya itu melalui suatu unggahan di Instagram pribadinya.
Diunggah pada Sabtu (12/12), Robby Purba membagikan foto tangkapan layar dari dua channel YouTube yang mengabarkan dirinya telah meninggal.
Salah satu channel YouTube tersebut menyertakan foto Robby Purba yang berbaring sakit di rumah sakit.
Dalam keterangan fotonya, Robby Purba pun meluapkan kemarahannya.
Ia juga menyinggung soal tindakan pelaku jika nanti dirinya mengambil jalur hukum.
"Woy!!! Ini orangnya lagi berak!!! Meninggal dari mana! Ibab!!!! Wkwkwkwkw..."
"Kek gini, dilaporin nangis2 nanti... makan noh uang haram ad sense," tulisnya.
Unggahan Robby Purba pun lantas dibanjiri komentar.
@patriciagouw: Uda gilda gilda nyaahh.
@itsjohnmartint: Kok stress bgt!
View this post on Instagram
@alshadahmad: Orang2 ngawur
@sigitsantoso506: astagfirullah, semoga kebalikan dari semua itu dan panjang umur, amiiin.
View this post on Instagram
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
KOMENTAR