Radang gusi yang tidak terobati bisa berkembang menjadi periodontis, penyakit yang lebih parah dan dapat menyebabkan pergerakan gigi, kehilangan gigi atau masalah kesehatan lain yang lebih umum.
Pengobatannya akan disesuaikan berdasarkan tingkat keparahan kondisi kita.
Dokter gigi mungkin akan merekomendasikan pembersihan mendalam yang lebih sering atau konsultasi dengan spesialis gusi.
Baca Juga: Yuk Rajin Lakukan 6 Tips Ini agar Gigi Tetap Sehat dan Dijauhkan dari Masalah Berlubang
Pencegahan
Mencegah selalu lebih baik daripada mengobati, dan faktanya menjaga kesehatan gigi dan mulut sebetulnya bukanlah hal yang sulit.
Memeriksakan gigi ke dokter setiap enam bulan sekali sangatlah disarankan.
Dengan begitu, dokter dapat merekomendasikan jenis perawatan gigi yang perlu kita lakukan rutin di rumah.
Baca Juga: Pakai 3 Bahan Alami Ini Jika Ingin Memutihkan Gigi, Mudah dan Praktis
View this post on Instagram
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR