NOVA.id - Beberapa waktu yang lalu, Azis Gagap memutuskan untuk mundur dari dunia hiburan.
Ia mengaku ingin lebih banyak belajar soal agama dan mengurus pesantren yang dimilikinya.
Namun, jauh sebelum itu, publik sudah menaruh curiga pada hubungan Azis dengan kedua sahabatnya, Sule dan Andre Taulany, yang memburuk.
Berita lainnya membahas tentang Arya Saloka yang kepergok teriak-teriak di lokasi syuting Ikatan Cinta.
Selain itu ada pula berita tentang cara membuat telur agar bisa matang sempurna dan tanpa cacat.
Semua itu terekam dalam berita terpopuler NOVA, Selasa (05/01) berikut ini.
1. 12 Tahun Ditutupi, Terkuak Penyebab Azis Gagap Marah Besar pada Andre Taulany, Sule: Lu Biang Keladinya!
Beberapa waktu yang lalu, Azis Gagap memutuskan untuk mundur dari dunia hiburan.
Ia mengaku ingin lebih banyak belajar soal agama dan mengurus pesantren yang dimilikinya.
Namun, jauh sebelum itu, publik sudah menaruh curiga pada hubungan Azis dengan kedua sahabatnya, Sule dan Andre Taulany, yang memburuk.
Blak-blakan, Sule membocorkan bahwa persahabatan ketiganya sempat renggang karena Azis marah pada Andre.
"Akhirnya bocor juga, ini baru di Rumpi lho, cerita ini bocor, 12 tahun baru sekarang terkuak," ucap Sule.
"Iya belum pernah bocor. Dia marah benar, asli marah benar," sahut Andre.
2. Terekam Kamera, Arya Saloka Kepergok Teriak-Teriak di Lokasi Syuting Ikatan Cinta: Aku Mau Pulang!
Tingkah laku aktor Arya Saloka baru-baru ini mencuri perhatian.
Arya Saloka terekam kamera sedang 'mengamuk' di lokasi syuting.
Pemeran Aldebaran dalam sinetron Ikatan Cinta ini terlihat sedang berteriak sehingga membuat rekan-rekannya keheranan.
Peristiwa itu terekam dalam sebuah video singkat yang diunggah akun Instagram penggemar Arya Saloka, @d_she17 pada Sabtu (02/01).
Video tersebut pun jadi sorotan, bahkan sudah ditonton oleh puluhan ribu akun di Instagram.
Dalam video itu, Arya Saloka terlihat sedang berkumpul dengan kru dan pemain sinetron Ikatan Cinta.
Baca Juga: Terekam Kamera, Arya Saloka Kepergok Teriak-Teriak di Lokasi Syuting Ikatan Cinta: Aku Mau Pulang!
View this post on Instagram
3. 4 Tips Membuat Telur Rebus agar Matang Sempurna Tanpa Cacat
Membuat telur rebus memang hal yang sangat sederhana.
Telur rebus juga makanan yang kerap kali pernah dimakan setiap orang.
Meski tampak mudah, tetapi nyatanya terkadang kita tak bisa menghasilkan telur rebus yang sempurna.
Ada saja masalah yang terjadi saat telur matang.
Putih telur ikut terkupas, kuning telur pecah, atau bahkan salah mengupas sehingga telur menjadi terbelah.
Ternyata hal itu terjadi karena kesalahan saat merebus dan mengupas telur.
Untuk itu, yuk sima tips berikut ini agar telur rebus buatan kita bisa bulat sempurna.
Baca Juga: 4 Tips Membuat Telur Rebus agar Matang Sempurna Tanpa Cacat
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | NOVA |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR