"Dan saya juga tidak ingin mengecewakan banyak pihak, apalagi saya juga alhamdulillah sekali beruntung banget, saya mendapatkan kesempatan untuk divaksin yang pertama.
"Maka dari itu permintaan maaf saya untuk seluruh masyarakat Indonesia, pak presiden, untuk semuanya yang sudah kemarin mempercayai saya, saya mohon maaf.
"Sekali lagi, untuk kedepannya pun saya ingin lebih baik untuk kita, untuk saya, untuk kita semuanya karena apapun 3M, memakai masker, mencuci tangan, menjauhi kerumunan itu adalah salah satu hal terbaik untuk kita semuanya," ujar Raffi.
Baca Juga: Vaksinasi Sudah Mulai di Indonesia, Adakah Efek Samping dari Vaksin Covid-19?
Raffi pun berterima kasih kepada teman-teman dan netizen yang sudah mengingatkan dirinya yang lalai dalam menjalankan protokol kesehatan.
"Terima kasih untuk teman-teman yang udah mengingatkan saya baik di media sosial, mengingatkan saya japri langsung, saya ucapkan terima kasih."
Terakhir, Raffi berjanji untuk menjadi lebih baik dan lebih sadar diri agar tak terjadi peristiwa serupa.
Baca Juga: Efikasi Vaksin Sinovac di Indonesia 65,3 Persen, Apa Artinya?
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
KOMENTAR