NOVA.id - Saat bertemu dengan orang lain, mata merupakan bagian dari wajah yang langsung disorot.
Kecantikan kita pun akan terpancar jika kita memiliki mata segar dan indah.
Memiliki sepasang mata segar dan indah tanpa menggunakan skincare atau perawatan lainnya bukan hal yang mustahil, kok!
Sahabat NOVA bisa memiliki mata yang cantik dengan melakukan hal-hal berikut ini. Dilansir dari Boldsky, simak 6 cara membuat mata terlihat cantik dan segar tanpa menggunakan skincare atau produk perawatan alami rumahan.
Baca Juga: Waspada! Ternyata 5 Hal Sepele Ini Bisa Merusak Mata
1. Tetap terhidrasi
Jika kulit kita kering, area di sekitar mata-lah yang paling terpengaruh.
Lingkaran hitam menjadi lebih jelas dan riasan apa pun yang kita gunakan untuk menyembunyikannya akan retak dan tidak merata dalam beberapa jam.
Solusi terbaik untuk ini adalah menjaga kulit kita tetap terhidrasi. Minum banyak air sepanjang hari agar tetap terhidrasi. Tubuh yang terhidrasi membuat kulit lembut dan lembap.
Jadi, untuk mendapatkan mata yang indah, jaga agar kulit kita terhidrasi dengan baik. Kita juga bisa melembapkan kulit dengan merendam kapas dengan air atau gel lidah buaya dan menempelkannya di kelopak mata selama sekitar 10 menit.
Baca Juga: Menghidrasi Kulit Apakah Cukup dengan Minum Air putih?
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR