Ravindra Airlangga Hartarto, pemegang gelar Master in Biotechnology John Hopkins University menyambut baik kontribusi Nucleus Farma dalam menyukseskan program vaksinasi Covid-19.
“Partisipasi Nucleus Farma bisa menjadi contoh bagi perusahaan – perusahaan lain. Semoga ke depan semakin banyak perusahaan yang ikut terlibat dalam vaksinasi Covid-19 yang sedang digencarkan oleh pemerintah,” tutur Ravindra.
Pada kesempatan tersebut Nucleus Farma mendonasikan 2500 boks Onoiwa kepada para lansia yang ikut vaksinasi.
Baca Juga: Benarkah Anak yang Tidak Divaksin akan Tetap Aman dari Penyakit? Ini Jawaban Ahli
Donasi ini diberikan sebagai salah satu program CSR (Corporate Social Responsibility) dari Nucleus Farma. Adapun nilai total donasinya mencapai sekitar Rp500 juta.
Edward Basilianus, CEO Nucleus Farma mengatakan, “Kami sangat berterima telah kasih diberi kesempatan untuk ikut menyukseskan vaksinasi Covid-19 di Kolese Kanisius. Keterlibatan kami dalam program vaksinasi merupakan perwujudan dari visi Nucles Farma yang ingin menyehatkan masyarakat Indonesia melalui produk – produk INAMED yang diproduksi dengan teknologi tinggi.”
Onoiwa adalah salah satu produk INAMED (Indonesia Natural Medicine) yang diproduksi oleh pabrik Nucleus Farma di Tangerang Selatan, Banten.
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR